Menata Kamar Mandi
https://jakartainside.blogspot.com/2016/12/menata-kamar-mandi.html
Kamar Mandi tak bisa dianak tirikan. Kegunaaannya tak bisa dipisahkan dengan kebutuhan tata ruang lainnya dalam setiap rumah tangga., Nah bagaimana menatanya agar ruang khusus ini bisa dihadirkan dengan baik?
Ukuran kamar mandi bisa beraneka. Ada yang luasa mewah dengan
perlengkapan yang wah, mirip kamar mandi seorang ratu. Ada pula yang kecil
mungil bersahaja namun sama kegunaaannya. Ukuran apapaun, dandanan bagaimanapun
tak akan menjadi masalah bagai pemiliknya, karena yang justru harus
diperhatikan adalah cukup nyamankah kamar mandi ini dalam pemakaiannya
sehari-hari?
Dinding dan lantai
Pada umumnya kamar mandi dibagai atas tiga bagian. Bagian bawah untuk
daerah mandi, kloset ditempatkan yang agak basah dan yang kering untuk wastafel
(bak cuci tangan)
Sementara lantai dan dinding hendaknya terbuat dari bahan tahan air.
Bisa dibantu dengan pemasangan dinding porselen dan lantai mosaic atau ubin
yang khusus untuk kamar mandi.
Pemilihan warna untuk kamar amandi amat tergantung pada selera
pemiliknya. Namun sebaiknya dipilih warna muda untuk member kesan luas, bersih
dan segar.
Kebutuhan Cahaya
Lampu neon bisa dipakai untuk cahaya keseluruhan. Untuk penerangan kaca
wastafe atau meja hiasa (yang seriang pula berada dalam kamar mandid) tetap
dibutuhkan lampu khusus yang ditempatkan tepat diatas cermin.
Gudang khusus
Dalam ruangan khusus ini bisa ditambahkan perlengkapan lemari-lemari
(tentu saja penempatannya adalah di lantai daerah kering) amat ideal untuk
kamar mandi yang besar.
Rak untuk tempat penyimpanan handuk, lap kecil atau alat-alat make-up.
Rak yang menempel ke dinding (penempatannya juga harus di lantai daerah
kering) ideal untuk kamar mandi yang
sempit.
Perlengkapan dan asesoris
Tak beda dengan ruangan lain yang bisa genit berndandan, kamar mandi
masa kini pun dimanja dengan beraneka ragam perlengkapan. Dari bentuk wastafel,
kloset, bak mandi, bath tub, pancuran air (shower), tempat sabun dan
sebagainya.
Yang patut diperhatikan apakah semua perlengkapan tadi dimanfaatkan
dengan benar. Misalnya bak mandi siap pasang itu telah diletakkan dengan tepat?
Adakah ketinggianya untuk ruang gerak si pemakai sudah benar dan nyaman? Paling
ideal sekitar 80-90 cm dari atas permukaan lantai.
Pelengkap pemanis lainnya seperti bentu kran yang beraneka rupa sudah
sesuai denga bentuk kamar mandi Anda? Atau tempat sabunnya sudah sesuai dengan
tatatan keseluruhan?
Akhir-akhir ini bahan kain juga menjadi pelengkap kamar mandi. Beberapa
perlengkapan seperti tutup kloset, permadani kecil atau tirai-tirai yang aksi
dipadukan dalam tatanan kamar mandi. Semuanya akan Nampak cantik sekaligus
masuk akal bila ditempatkan denga benar, karena bagaimanapun kamar mandi adalah
ruang khusus untuk mandi yang pasti mau tidak mau akan kecipratan air juga.
Dan yang tak kalah penting
adalah keluar masuknya udarah dalam raungan ini harus sempurna. Oleh karena itu
jangan lupakan lubang angin dimana udarah segar akan bebas masuk ruangan ini.
Bukankah sambil mandi, kita juga ingin menikmati kenyamanan seperti yang didapat
di ruangan lain.